Lazada Indonesia
News Update :

Harapan Besar Portugal di Pundak Ronaldo

Saturday 14 June 2014


Harapan Besar Portugal di Pundak Ronaldo
Harapan Besar Portugal di Pundak Ronaldo : Walau hanya berwujud satu sosok, Cristiano Ronaldo merupakan inti kekuatan Portugal. Tentu jadi kabar baik ketika sang bintang dipastikan bakal 100 persen bugar kala Seleção das Quinas bakal start di Grup G kontra tim kuat lainnya, Jerman, besok malam (Senin (16/6/2014).
 
Dalam sesi latihan terakhir, pemain flamboyan Real Madrid itu sudah latihan bersama timnya sampai rampung, kendati masih terlihat berhati-hati terhadap lututnya. Goleiro (kiper) Eduardo Carvalho pun jadi salah satu rekan setimnya yang bersuka-cita melihat Ronaldo sudah bisa kembali latihan normal.
 
“Cristiano berlatih dengan baik, dia berlatih kras dan kami yakin dia akan 100 persen (pulih) untuk membantu kami serta menjalani pertandingan yang luar biasa,” ujar Eduardo, sebagaimana dinukil Sport24, Minggu (15/6/2014).
 
“Dia sudah bugar dan sudah tak sabar memulai turnamen ini. Dia berhasrat kuat dan ingin bermain hingga batas maksimal, seperti kami, dengan gairah dan semangat memberikan yang terbaik untuk menang,” tambahnyapede.
 
Seperti yang sempat dipaparkan di paragraf pembuka bahwa Portugal bukan hanya Ronaldo. Tapi bersama Ronaldo, Os Navegadores punya spirit ekstra untuk menantang peluang (menang) terhadap tim favorit seperti Jerman.
 
“Ronaldo pemain hebat dan Anda sedang membicarakan pemain terbaik di dunia. Seperti pemain bagus lainnya di tim-tim lain, dia mampu membuat perbedaan,” sambung pengawal mistar SC Braga itu.
 
“Kami siap untuk segala hal, tapi tentunya bersama Cristiano akan lebih baik buat kami. Kami satu tim dengan banyak pemain bagus meski tetap tak ada yang bisa menang dengan seorang diri. Namun dengan Cristiano, segalanya akan lebih baik,” tutup Eduardo.
raw
Sumber : http://brasil2014.okezone.com/read/2014/06/15/350/998998/ronaldo-urung-absen-spirit-portugal-menjulang
Share this Article on :

0 comments:

Post a Comment

 

© Copyright OFF SIDE 2014 -2015 | Di Desain Ulang By Mohammad Rosyid | Diterbitkan Kembali Bang Ochid Blog | Powered by Blogger.com.